Jakarta, Banyumas.News – Mission: Impossible – Dead Reckoning Part One atau Mission Impossible 7 tayang perdana di bisokop Indonesia mulai Sabtu (8/7/2023). Film ini sukses meraih skor tertinggi di situs agregator Rotten Tomatoes, dimana film yang dibintangi Tom Cruise ini sukses meraih nilai 98% dari 112 ulasan.
Ulasan untuk Dead Reckoning Part One sangat positif. Dead Reckoning Part One juga menjadi film Tom Cruise dengan skor tertinggi di Rotten Tomatoes hingga saat ini, sekaligus menjadikan franchise Mission: Impossible sebagai salah satu serial film yang paling diakui sepanjang masa.
Meskipun tiga film pertama memiliki skor lebih rendah, empat film Mission Impossible yang lebih baru yang mendapatkan skor di atas 90%. Mission: Impossible (1996) mendapatkan skor 67%, Mission: Impossible 2 (2000) 56%, Mission: Impossible III (2006) mendapatkan skor 71%.
Adapun Mission: Impossible – Ghost Protocol (2011) mendapatkan skor 93%, sedangkan Mission: Impossible – Rogue Nation (2015) mendapatkan skor 94%. Sementara film keenam, Mission: Impossible – Fallout (2018) mendapatkan skor 97%.
Dead Reckoning Part One yang mendapatkan skor 98%, juga menjadi film Tom Cruise dengan skor tertinggi. Adapun film dengan skor terendah yang dibintangi aktor yang kini berusia 61 tahun itu ialah Cocktail (1988), yang hanya mendapatkan skor 7%.
Mission: Impossible – Dead Reckoning Part One diprediksi memiliki akhir pekan pembukaan terbesar untuk film Mission: Impossible, dengan target pendapatan sebesar US$ 90 juta atau sekitar Rp 1,3 triliun. Di persaingan box office, film ini kemungkinan baru aka mendapat persaingan dari Barbie karya Greta Gerwig dan Oppenheimer karya Christopher Nolan, yang akan dirilis pada 21 Juli mendatang.
Mission: Impossible – Dead Reckoning Part One akan kembali menceritakan petualangan agen IMF Ethan Hunt, diadaptasi dari serial TV klasik yang berlangsung dari tahun 1996 hingga 1990. Film ini juga dibintangi oleh Hayley Atwell, Rebecca Ferguson, Simon Pegg, Ving Rhames, dan Vanessa Kirby. Sementara Dead Reckoning Part Two dijadwalkan tayang pada 29 Juni 2024.